Coba saja kalau Anda ngumpul bareng teman, lalu ketika setiap orang memesan makanan dan minuman yang membuat air liur menetes karena tampilannya yang menggugah selera. Lantas, setelah yang makanan dan minuman yang dipesan datang, segelas air putih muncul di antara minuman lainnya. Pasti ada yang berkomentar: SIAPA YANG PESAN AIR PUTIH? MINUM AIR PUTIH ITU DI RUMAH. Atau ada juga yang bilang begini: SEPERTI ORANG SAKIT AJA, MINUMNYA AIR PUTIH. Komentar-komentar seperti itu memang masih ada didapati, tetapi memang perlahan orang-orang termasuk teman Anda lama-kelamaan sudah paham kalau minum air putih itu lebih aman. Dalam artian lebih baik dan sehat tentunya.
Tetapi, Anda harus tahu sekarang juga. Kenapa selesai makan harus mengkonsumsi air putih!.
Setiap kali makan, Anda harus mengkonsumsi air putih. Ini karena sebuah cara yang efektif yang dapat membantu penyerapan nutrisi makanan yang dikonsumsi. Jadi kalau begitu, jangan abaikan untuk minum air putih setiap kali Anda selesai makan.